Mengapa Roda Berbentuk Bulat ?
Sejak pertama kali melihat dan mengenal roda, bentuknya sudah bulat dan saya tidak pernah melihat bentuk kotak, pentagon dan bahkan segitiga, hehehe… Kok jadi penasaran ya dengan bentuk roda yang bulat. Apa sih keuntungan bulat dari bentuk yang lainnya.
Saya akan mencoba memberikan pendapat mengenai bentuk ini. Ok, langsung saja ke alasan-alasannya.
1. Bentuk bulat tidak mempunyai sudut. Bisa dilihat pada gambar di atas. Yang A adalah bentuk kotak. Sudutnya sangat tajam-tajam dan ini sangat menyusahkan bagi kotak untuk diputar. Sudut tajam ketika dicoba untuk diputar, seperti menancap pada bidang gerak. Ini tentu memerlukan tenaga besar untuk memutarnya dan yang paling parah adalah jalan dari kotak tentu tidak mulus. Rasanya seperti berkendara dijalan yang penuh bebatuan. Begitu juga dengan decagon (segi sepeluh) pada gambar B. Walaupun bentuknya yang menyerupai bulatan, tetap saja masih ada sudutnya dan masih memerlukan energy besar untuk memutarnya. Kalau bentuknya bulat, maka tidak ada sudut lagi yang menghalangi pergerakan roda. Roda berjalan lancar, wuuusssss…………….
2. Bidang gesek kecil. Bidang gesek kotak terhadap alasnya sangatlah besar dan memerlukan energy lebih untuk memutarnya. Jika bentuk roda kotak, bisa dibayangkan bagaimana kerja mesin motor anda untuk menggerakkannya.. Wuih…, pasti capek banget itu mesin. Kemudian bentuk decagon juga mempunyai bentuk gesek yang besar walaupun lebih kecil dari kotak. Yang paling baik adalah bulat. Bidang geseknya sangat kecil sekali dan sangat memudahkan kerja mesin untuk memutarnya.
Nah, itulah alasan yang bisa saya berikan. Semoga bisa memberikan penjelasan yang baik dan jika anda mempunyai ide lagi, silahkan tuliskan ide anda di kolom komentar agar kita semua mendapatkan ilmu yang lebih lagi
sumber : http://puteka85.blogspot.com/2012/10/mengapa-roda-bentuknya-bulat.html
sumber : http://puteka85.blogspot.com/2012/10/mengapa-roda-bentuknya-bulat.html